Senin, 23 Juli 2012

Tanpa Operasi Wasir bisa disembuhkan

Hemorrhoid atau yang lebih kita kenal dengan istilah wasir (ambeien) bukan penyakit baru. Pernah "menyerang" Napoleon Bonaparte, si kaisar Perancis penakluk Eropa abad ke-19. Jimmy Carter, Presiden ke-39 AS juga mengalaminya dan harus mengalami operasi.
 
Wasir adalah kondisi ketika pembuluh darah vena di sekitar dubur (anus) atau rectum (bagian bawah usus besar sebelum dubur) membengkak dan meradang. Ini memang bukan penyakit serius yang mengancam jiwa. Bahkan Anda pun belum tentu menyadarinya. Namun wasir sering menjadi menyakitkan dan mengganggu aktivitas. Orang sehatpun bisa terserang wasir.
 
Berdasarkan lokasinya bisa terjadi internal (di dalam rectum) atau eksternal (di sekitar anus). Internal adalah pembengkakan pembuluh darah rectum. Dinding rectum tidak memiliki saraf seperti kulit sehingga jenis itu tidak terasa sakit dan mudah terabaikan oleh penderitanya. Biasanya baru terdeteksi ketika Anda melihat bercak darah pada feces atau tetesan darah saat buang air besar (BAB).
 
Derajat keparahan dibagi menjadi empat tingkat. Tingkat pertama adalah tetap berada di dalam rectum namun berdarah saat BAB. Tingkat ke-dua, terdorong keluar dari rectum sat BAB lalu masuk dengan sendirinya. Tingkat ke-tiga juga wasir yang terdorong keluar namun Anda harus memasukkannya sendiri ke dalam rectum setelah BAB. Tingkat ke-empat adalah yang terdorong keluar dan menetap di luar rectum sehingga Anda tidak bisa mendorongnya kembali ke dalam.
 
Tingkat ke-empat ini biasanya akan terasa gatal dan sakit, dan terjepit (stranggulasi) sehingga menimbulkan rasa sakit yang luar biasa.
 
Adapun eksternal (berada di luar rectum) lebih mudah terdeteksi karena pembengkakan pembuluh darah terjadi pada kulit anus dan berwarna biru. Ini bisasanya terasa gatal dan/atau menyakitkan karena kulit anus memiliki jaringan saraf.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar